Selasa, 15 Mei 2018

Ansor Banser Mengikuti Sosialisasi Pemilu

Ansor Ampelgading – Karangtengah. Pemilu adalah sarana penyaluran suara rakyat. Tujuan utama pemilu adalah melahirkan individu-individu atau pemimpin yang dapat dipercaya yang akan duduk dalam kepemimpinan pada lembaga-lembaga demokrasi. Karena itu untuk menjamin hasil yang baik dan berkualitas, melihat pentingnya pemillu. Melalui panitia pemilihan kecamatan (PPK) Ampelgading, sahabat ansor banser menghadiri undangan sosialisasi pemilihan gubernur dan wakil gubernur Jawa Tengah 2018.

Bertempat di pendopo kecamatan ampelgading tanggal 16/03/18. Sahabat M. Zainudin selaku panitia pemilihan kecamatan ampelgading dalam pemaparan menyapikan, hari ini untuk peserta sosialisasi dari sektor keagamaan. Sosialisassi yang sebelumnya dari pemilih pemula, pemilih muda. Penting untuk diingat untuk peserta pemilih harus sudah memiliki E-KTP atau surat keterangan. Itupun tidak harus memenuhi syarat peserta pemilih, usia sudah 17 tahun dan pernah kawin, tidak sedang terganggu kejiwaannya, terdaftar sebagai pemilih, bukan anggota TNI/POLRI, tidak sedang dicabut hak pilihnya dan yang terakhir terdaftar di DPT.

Dari anggota ppk yang lain bapak Basri menyampaikan, bagi yang belum mempunyai E-KTP dan hanya surat keterangan (Suket) yang dikeluarkan kecamatan. Harus memastikan masa berlaku surat keterangan, kalau sampai pelaksanaan pemilihan tanggal 27 Juni 2018, suket habis masa aktifnya harus meminta kembali ke kecamatan. Pemilihan gubernur dan wakil gubernur diikuti dua pasang calon, Ganjar – Yasin dan Sudirman Said – Ida Fauziyah.

Terakhir arahan dari pemerintah kecamatan yang diwakili sekretaris kecamatan bapak Wiyono, terkiat peraturan Bupati tentang pemasaangan alat peraga kampanye. Kemudian lokasi pertemuan umum menggunakan lapangan desa Tegalsari Timur, lapangan desa Karangtalok dan terakhir lapangan desa Banglarangan. Yang menggunakan ruangan tertutup di gedung koperasi “Segar” dan beberapa titik-titik yang lain. Pesan bapak sekcam, sahabat harus menjadi garda terdepan dalam menjaga keharmonisan dan kondusufitas di ampelgading. (Al-Fand).

SHARE THIS

Admin :

Gerakan Pemuda (GP) Ansor adalah organisasi kepemudaan, kemasyarakatan, kebangsaan dan keagamaan yang berwatak kerakyatan. Gerakan Pemuda Ansor atau disingkat GP Ansor adalah badan otonom dibawah Nadhatul Ulama (NU). Email : ansorampelgading@gmail.com

1 komentar: